kabarindonesia.net, Jakarta —
DAMPAK wabah virus corona (Covid-19) bagi masyarakat kelas ekonomi menengah kebawah harus mengalami kesulitan ekonomi, namun Pemerintah Provinsi (Pemrov) DKI Jakarta berupaya untuk memberikan bantuan, yaitu paket sembako. Hal ini disampaikan oleh Ketua RW.07, Kelurahan Pulo Gebang, Kecamatan Cakung, Kotamadya, Jakarta Timur, Yusuf Bahtiar menyerahkan secara simbolis dari Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, sebanyak 795 paket sembako untuk di 12 RT melalui RW.07, pada awak media, Selasa (14/04/2020).
Menurut Ketua RW.07, Yusuf Bahtiar, mengatakan pemerintah melalui (Pemrov) DKI Jakarta dalam memberikan kontribusi untuk masyarakat yang terdampak covid-19, bisa bernafas lega dengan adanya PSBB. Dijelaskannya, untuk secara global di lingkungan RW.07 mencapai 3000 (KK).
“Hari ini (Selasa (14/04/2020), Red) akan terselesaikan semuanya dan sekarang kita nunggu bantuannya penambahan, karena kita sudah ajukan serta mudah-mudahan penambahan yang kita ajukan itu bisa ter-cover semuanya,” kata Yusuf.
Lanjutnya, mudah-mudahan corona (covid-19) yang terjadi di negeri kita bisa berangsur pulih dan bisa hilang.
“Karena sebagian ada yang mampu dan masih bisa untuk memenuhi kebutuhan keluarganya, jadi tidak merata. Sesuai prosedur data yang sudah dikirimkan ke kita untuk dikirimkan pada pemerintah,” pungkasnya. (Bambang)