Nolkilometer, SAMARINDA – Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Samarinda, Ronni Hidayatullah, menyampaikan apresiasinya terhadap langkah-langkah yang telah diambil Wali Kota Samarinda dalam menyikapi keresahan masyarakat terkait dugaan penurunan kualitas bahan bakar minyak (BBM).
Pria yang akrab disapa Ronni ini menegaskan bahwa pihaknya menerima banyak laporan dari masyarakat Kota Samarinda, khususnya para pengguna kendaraan bermotor dan mobil, yang mengeluhkan mesin kendaraan yang brebet dan performa yang menurun sehingga menyebabkan kerugian bagi masyarakat.
Dirinya menduga persoalan ini bisa berkaitan dengan kualitas BBM yang didistribusikan di wilayah Samarinda.
“Objektif bersama rakyat. Jika terbukti ada kecurangan yang terjadi DPD KNPI Samarinda siap menjadi garda terdepan dalam mendukung langkah pemerintah Kota Samarinda untuk kepentingan masyarakat,” kata Ronni.
Lebih lanjut menurutnya, kepercayaan publik terhadap layanan distribusi energi harus dijaga. Jika ada bukti kuat mengenai adanya manipulasi atau penurunan kualitas BBM secara sengaja, maka tindakan tegas wajib diambil sebagai bentuk perlindungan terhadap hak konsumen ( Sesuai UU. No. 8 Tahun 1998 Tentang Perlindungan Konsumen ) dan integritas pelayanan publik.
“Apabila terbukti harus bersihkan jajaran Pertamina di Samarinda dari oknum-oknum yang bermain. Terutama Pimpinan,” tegas Ronny.
Diakhir KNPI Samarinda menyatakan siap mendukung langkah-langkah pemerintah Kota Samarinda dalam menelusuri serta menindaklanjuti laporan masyarakat terkait persoalan ini.























